Monday 23 March 2015

Andi Muhammad Ghalid Gelar Sosialisasi Empat Pilar MPR

BONE, BONEBER1.COM--Letnan Jendral (Letjend) TNI (Purn) H. Andi Muhammad Ghalib, SH, MH menggelar sosialisasi empat pilar berbangsa yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika. Sosialisasi tersebut digelar di Kecamatan Sibulue, Kab. Bone, Sulawesi Selatan, lebih tepatnya di Desa Pasaka dan Tunreng Tellue.
Soalisasi empat pilar MPR itu berlangsung 5 hari dimulai tanggal 15-19 Maret 2015. Putra Bumi Arung Palakka ini dalam sosialisasnya menjelaskan pentingnya memahami empat pilar tersebut dalam berbangsa dan bernegara. Setiap Warga Negara Indonesia harus paham dan menjalankan konsep Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika demi menjaga keutuhan bangsa Indonesia.

Acara itu dihadiri pemerintah setempat, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan masyarakat setempat.


Laporan: Hamsah Tenri Giling
Editor: Boneber1.com

0 komentar:

Post a Comment

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com