Sunday, 11 January 2015
Warga Bolli Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW
PONRE, BONEBER1.COM--Ratusan warga Desa Bolli, Kec Ponre, Memperingati maulid Nabi Muhammad SAW pada hari jum,at (9/1/15) di Masjid Jami. Dalam acara tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Bolli, Andi Najamuddin, Imam Desa Bolli, Suardi, Imam Dusun, Abdul Azis, para kepala dusun beserta beberapa tokoh masyarakat.
Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW itu sendiri dimulai pada pukul 13:00 Wita setelah Sholat Jum'at dan berakhir saat jarum jam menunjuk angka dua lebih 30 menit, Sore. Muhammad Rapi S.Ag didaulat sebagai penceramah dengan mengambil tajuk hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW.
Dalam ceramahnya, Muhammad Rapi, menggelorakan pentingnya memperingati maulid Nabi Muhammad SAW dengan penuh semangat." Tanda-tanda cinta kita kepada Nabi kita, salah satunya adalah memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Tujuan Maulid adalah Mengingat kembali sejarah Nabi kita dimulai sejak lahirnya hingga wafat. menjadikan Nabi Muhammad SAW menjadi suri teladan dalam kehidupan. Dengan memperingati maulid ini, kita jadikan upaya untuk meningkatkan taqwa dan iman kita kepada Allah SWT dengan cara memperbaiki akhlak kita kepada-Nya," ucap Rapi dalam ceramahnya.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diakhiri dengan makan bersama serta pengumuman pemenang lomba male tingkat RT yang digelar oleh TP PKK Desa Bolli.
0 komentar:
Post a Comment