Monday, 1 December 2014

Warga Ponre Mulai Tanam Kedelai

PONRE, BONEBER1--Seiring peralihan musim kemarau ke musim hujan, khususnya pada wilayah Kabupaten Bone. Para warga Bone yang berprofesi petani mulai turun ke sawah atau pun ladang mereka untuk bercocok tanam, tak terkecuali warga yang bermukim di Kec. Ponre.

Berdasarkan pengamatan Boneber1.com, awal Desember ini, sebagian besar warga Ponre yang berprofesi petani khususnya warga yang tinggal di Desa Pattimpa dan sekitarnya, mulai menggarap sawah dan ladang mereka untuk menanam kedelai. Salah satu warga mengungkapkan, curah hujan yang cukup tinggi pada minggu - minggu ini merupakan faktor dimulainya para petani menanam kedelai.

"Sebenarnya kita hanya menunggu hujan, jika hujan mulai turun cukup lebat dan tanah persawahan sudah gembur. kita langsung menanam kedelai, karena dengan kondisi hujan seperti ini, padi tidak cocok untuk ditanam karena airnya tidak mencukupi," ungkapnya Dahniar saat ditemui di sawah miliknya yang terletak di Dusun Mico Desa Pattimpa.

Ia menambahkan, bibit kedelai yang ditanam merupakan bibit bantuan dari pemerintah Desa Pattimpa. biasanya Ia menanam kedelai 13 liter hingga 15 liter di sawah miliknya yang berukuran satu hektar tersebut.

0 komentar:

Post a Comment

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com